Erwa : Ratusan Peserta dari Lombok Timur Ikuti Pelatihan Standarisasi Produk UMKM


Lombok NTB, JINnews.co – Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) UIN Suka Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) melaksanakan kegiatan pelatihan standarisasi produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Puri Al – Bahrah Mataram, Minggu (03/11/2024).

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka peningkatan kapasitas untuk ribuan para pelaku UMKM di Nusa Tenggara Barat khususnya pelaku UMKM asal Lombok Timur.

Kegiatan Pelatihan dihadiri oleh Halal Center UIN SUKA Yogyakarta dalam rangka menguatkan hubungan silatutahmi antara LP3H UIN SUKA NTB dengan Halal Center UIN SUKA Yogyakarta, juga ratusan pelaku UMKM Asal Lombok Timur.

Erwa Ketua LP3H NTB menerangkan, bahwa kegiatan ini dilaksanakan demi teebangunnya hubungan kemitraan berbagai pihak baik dalam dan luar daerah seperti kemitraan dengan Halal Center UIN SUKA Yogyakarta, dengan adanya kegiatan ini pun dapat memberikan pemahaman, serta wawasan terhadap para pelaku UMKM tentang pentingnya standarisasi produk yang harus diketahui bahkan dimiliki oleh pelaku UMKM demi meningkatkan pengetahuan serta kapasitasnya sebagai pelaku UMKM khususnya UMKM Lombok Timur.

“LP3H UIN SUKA ini adalah salah satu Lembaga pendampingan proses produk halal yang sudah diakui pada tingkatan Nasional dan sudah banyak membantu ribuan pelaku UMKM dalam memfasilitasi UMKM, UKM yang ada dalam memproses dan mendapatkan sertifikat halal,”ujarnya.

Dibawah naungan LP3H UIN NTB juga memiliki ratusan para pendamping PPH Se NTB yang selama ini sudah membantu para pelaku UMKM untuk memfasilitasi juga melakukan pendampingan serta memfsilitasi sampai diterbitkannya sertifikat/ijin Halal untuk UMKM, UKM yang ada di NTB.(Red)

 

Berita Terkait

Top